ADAPTOR (Adaptasi Dapur Kontemporer)

 

Adaptor merupakan singkatan dari Adaptasi Dapur Kontemporer. Adaptor ini merupakan salah satu program kerja dari Bidang I Keilmuan dan Pemberdayaan Organisasi. Dimana Saudara Baso Muhammad Sadjri yang merupakan Ketua Bidang I serta Ahmad Kamil Azis sebagai penanggung jawab dari Adaptor. Kajian Adaptor Part I dilaksanakan pada hari Sabtu, 8 Februari 2020 di Ruangan Microteaching Prodi Pendidikan IPA FMIPA UNM dan dihadiri kurang lebih 40 orang peserta. Adaptor Part I ini dikaji dengan tema yang menarik yaitu “AADC (Ada Apa Dengan Corona)” yang dibawakan oleh Junaidy Tahir, S.Ked.

       Sayangnya, adaptor Part I ini, tidak dibuka untuk umum. Sehingga, ada beberapa orang merasa kecewa karena  tidak dapat bergabung dengan forum saat itu. Akan tetapi, adanya bantuan dari teman-teman pengurus harian HMPS Pendidikan IPA FMIPA UNM serta kakanda demisioner yang senantiasa memberikan bantuan serta dukungannya kepada kami sehingga acara dapat berjalan dengan lancar. Selaku penanggung jawab dari kegiatan ini, kepadanya kami ucapkan terima kasih sebanyak-banyaknya.

Komentar

Postingan Populer